13 Feb 2009

Email Terhadap Artikel Kucing Vegetarian

Kiriman : Fangqi
Fangqi's cats - we are a couple

Hai Liliyana,
Nama saya Fangqi, saya menemukan blog anda melalui link dari the Singapore Vegetarian Society newsletter. Maaf dengan email yang tiba-tiba ini. Alasan saya menulis adalah karena saya sedikit khawatir sehubungan dengan artikel diblog anda tentang Titi, Kucing Vegetarian yang Funky ( baca di sini)
Saya selalu bahagia mendengar ada orang yang menjadi vegetarian / vegan, dan lebih sangat bahagia karena Titi menjadi salah seekor kucing yang vegetarian. Saya sendiri seorang vegetarian (hampir vegan) dan mempunyai dua ekor kucing yang vegetarian. Lebih tepatnya mereka sebenarnya vegan total.
Apa yang menjadi kekhawatiran saya adalah, karena kucing mempunyai kebutuhan nutrisi khusus yang tidak sama dengan nutrisi diet vegetarian pada manusia. Salah satu yang mengancam adalah kemungkinan kekurangan taurine (semacam asam animo esensial). Kekurangan taurine setelah jangka waktu tertentu dapat menyebabkan kucing kehilangan penglihatan mereka.

Saya memberi kucing-kucing saya makanan home baked kibbles, dan resepnya saya dapat dari http://www.vegepet.com/ Makanan siap saji juga tersedia di
http://www.vegancats.com/pages/1007/FAQ.htm

Ketika pertama kali saya memberi mereka makan makanan vegetarian, saya order dari Evolution (siap saji) dari VeganCats ( website kedua di atas). Kemudian, saya ganti dengan KibbleMix (bisa dicampur dengan tepung gandum dan diolah sendiri di rumah) dari Vegepet ( website pertama di atas). Makanan-makanan ini tidak tersedia di Singapur, jadi saya beli dari Amerika. Makanan kucing ini tidak terlalu mahal, karena dikirim melalui kapal, tapi sangat bermanfaat.

Saya hanya khawatir dengan problem yang akan timbul di kemudian hari, karena tidak hanya menbuat kucingnya menderita, tapi orang-orang yang memeliharanya juga akan menderita, dan masyarakat yang tidak vegetarian akan menyalahkan mereka karena tidak merawat kucing-kucing mereka dengan baik dan mengatakan bahwa mereka menilai kucing seperti menilai diri mereka sendiri.

Sebagai infomasi, Anda dapat mengirim email ke James dari Vegepet, atau ke VeganCats juga. Jika anda tertarik, Anda juga bisa mendapatkan buku "Vegetarian Cats and Dogs" dari Vegepet, atau "Obligate Carnivore" dari VeganCats. Kedua buku ini menyediakan informasi yang sangat bagus tentang bagaimana memberi makan pada kucing vegetarian.

Tentu saja, jika kucing sudah diberi nutrisi yang teratur sesuai dengan diet untuk bangsa kucing, itu sangat... sangat hebat! Semoga ini berkembang pesat dalam diet vegetarian, dan jadilah kebanggaan sebagai manusia dan kucing vegetarian!
Salam hangat,
Fangqi

No comments:

Post a Comment

Ingin mendapatkan pemberitahuan update artikel dari New Vegetarian Planet langsung ke alamat Email Anda? Silahkan masukkan email Anda di bawah ini, setelah itu masuk ke inbox email Anda untuk mengaktifkan email dari FeedBurner:

Delivered by FeedBurner

From Me

New Vegetarian Planet is dedicated to promote understanding and respect for vegetarian lifestyles either from aspecs of spiritual, ethics, health, environment et cetera. May be copied only for personal use or by not-for-profit organizations. All copied and reprinted material written by me must contain weblog link http://www.newvegeplanet.blogspot.com
Finally, I hope more people will understand the reasons for choosing a vegetarian way of life. Come on to hold hands, we struggle for the safety of humans, animals, and this beloved earth through vegetarianism.
Best regards Liliyana Waty